Mengenal Produk Unggulan Telkom Solution dan Indibiz

Telkom Solution
Telkom Solution Xperience Center

GadgetDIVA - Paradiva, tahukah kamu bahwa Telkom Indonesia punya dua lini solusi digital yang berbeda tapi saling melengkapi? Telkom Solution fokus menyediakan layanan digital untuk perusahaan skala menengah hingga besar, khususnya di sektor korporat dan pemerintahan. Solusinya menyasar kebutuhan strategis mulai dari infrastruktur IT hingga layanan berbasis kecerdasan buatan (AI).

Sementara itu, Indibiz hadir sebagai solusi digital yang lebih ringkas dan mudah diakses oleh pelaku usaha kecil dan menengah (UMKM). Produk-produk Indibiz dirancang untuk membantu UMKM meningkatkan efisiensi dan produktivitas bisnis melalui solusi yang simpel namun powerful. Nah paradiva, di Digiland 2025 yang digelar 8 Mei nanti, keduanya akan hadir lewat Xperience Center yang memamerkan deretan produk digital terbaik mereka.

Produk Unggulan yang Dipamerkan di Xperience Center

Salah satu produk utama yang akan ditampilkan adalah Connectivity+, layanan konektivitas berkecepatan tinggi dan stabil. Paradiva yang punya bisnis pasti tahu pentingnya koneksi internet yang cepat dan andal—nah, layanan ini dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan itu. Didukung infrastruktur jaringan Telkom yang luas, Connectivity+ cocok digunakan di berbagai wilayah Indonesia, termasuk area terpencil.

Advertisement

Tak kalah penting, ada juga Cyber Security, solusi keamanan digital end-to-end yang melindungi data bisnis dari serangan siber. Lewat kerja sama dengan mitra teknologi global, produk ini menawarkan sistem keamanan multi-layered yang menjaga informasi penting perusahaan tetap aman. Paradiva yang peduli keamanan data, ini jelas wajib kamu lirik.

Terakhir, hadir pula inovasi Artificial Intelligence (AI) yang mencakup AI for Document Processing, AI for Contact Center, hingga AI for Recruitment. Teknologi ini membantu bisnis meningkatkan efisiensi dan menghadirkan pengalaman pelanggan yang lebih baik. Dengan AI, operasional bisnis bisa jauh lebih cepat, tepat, dan cerdas.

Paradiva, Digiland 2025 bukan cuma ajang pamer teknologi, tapi juga kesempatan emas untuk langsung menjajal solusi digital yang bisa mengubah cara kamu menjalankan bisnis. Telkom Solution dan Indibiz menegaskan komitmennya sebagai mitra terpercaya dalam transformasi digital, dari skala kecil hingga enterprise.

Advertisement

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Jurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids.