GadgetDIVA - Paradiva yang gemar mendengarkan siaran langsung radio wajib mencoba aplikasi Radio Garden. Yakni, sebuah aplikasi yang memungkinkan kamu untuk mendengarkan siaran radio langsung dari berbagai stasiun radio di dunia.
Dilansir dari Digital Trends, Radio Garden pertama kali diluncurkan pada tahun 2016. Namun, sejak itu ada sejumlah perubahan desain dan penambahan ribuan stasiun lokal dan nasional baru.
Dalam beberapa hari terakhir, Radio Garden menjadi sorotan di media sosal. Layanan ini gratis tersedia melalui apalikasi iOS Radio Garden, aplikasi Android dan situs web. Meskipun saat ini, aplikasi tersebut tidak berfungsi dengan baik dengan browser Brave.
Baca Juga
Advertisement
Untuk menggunakannya, cukup putar globe dan perbesar tempat yang diinginkan. Saat kamu membawa titik dalam lingkaran hijau di tengah tampilan, umpan untuk stasiun tersebut akan mulai diputar secara otomatis.
Nama stasiun radio tersebut akan muncul di samping saran untuk stasiun lain di area yang sama, sehingga semuanya dapat diputar. Kamu juga dapat mencari stasiun menurut negara, kota dan nama stasiun radio. Jika kamu menemukan yang kakmu sukai, kamu dapat menandainya dalam kategori favorit.
Beberapa bagian dunia, termasuk Cina dan beberapa bagian Afrika, jelas memiliki lebih banyak stasiun daripada yang ditampilkan di peta. Radio Garden juga mneyatakan bahwa mereka sedang berupaya untuk memperluas penawaran stasiunnya.
Baca Juga
Advertisement
Radio Garden adalah karya studio Puckey dan Moniker yang berbasis di Amsterdam dan muncul dari proyek pameran yang ditugaskan oleh Institut Belanda untuk Suara dan Visi.
Dimulai sebagai penawaran khusus web, tim merilis aplikasi iOS dan Android untuk Radio Garden pada tahun 2018. Pada tahun 2020, layanan tersebut mengalami desain ulang besar-besaran untuk meningkatkan tampilan dan kegunaannya.
Pekerjaan tersebut nampaknya telah terbayar juga, pasalnya aplikasi tersebut saat ini menikmati peringkat bintang yang hampir maksimal di setiap toko.
Baca Juga
Advertisement
Baca juga, Garmin Lily jadi Smartwatch kecil untuk Wanita
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.