Google Tutup Play Music, Aplikasi Youtube Music tampil lebih atraktif

Google Tutup Play Music
Google Tutup Play Music

GadgetDIVA - Google umumkan bahwa mereka akan menutup Play Music. Aplikasi Youtube Music hadir dengan tampilan lebih atraktif.

Setelah mengumumkan penutupan Play Music, subscriber yang ingin melanjutkan streaming harus beralih ke aplikasi Youtube Music. Meskipun ada beberapa batasan pada platform yang membuatnya kurang menarik bagi calon pelanggan.

Youtube Music Streaming
Source: Uber Gizmo

Salah satu batasan tersebut adalah bahwa kecuali kamu membayar untuk langganan, kamu tidak akan dapat mentransmisikan musik dari library ke smart speaker. Menurut 9toGoogle yang dilansir dari Uber Gizmo, mereka menemukan beberapa perubahan di APK Youtube Music yang menunjukkan bahwa Google menghapus batasan tersebut.

Advertisement

Bagi mereka yang tidak terbiasa, salah satu adalah fitur Google Play Music adalah kemampuan untuk membuat musik library yang kamu unggah sendiri yang dapat kamu akses kapan dan dimana saja. Youtube Music tamp memiliki fitur serupa, namun sebelumnya pengguna tidak dapat mengalirkan lagu dari musik library mereka ke speaker kecuali kamu adalah pelanggan berbayar.

Namun, seperti yang dikatakan, perubahan pada APK menunjukkan bahwa Google telah menghapus batasan tersebut. Kamu masih memerlukan langganan Youtube Music aktif dan berbayar untuk terus streaming lagu dari platform tersebut, namun jika kamu hanya ingin mendengarkan musik library kamu sendiri dan mentransmisikannya ke smart speaker, maka kamu tidak akan mengalami masalah.

Beberapa waktu lalu, Youtube baru saja menambah fitur Noise Cancellation dengan teknologi AI untuk para Youtube Creator. Namun, fitur ini baru tersedia untuk perangkat iOS. Melalui teknologi ini, Youtube menghadirkan Noise Cancellation yang dapat menyamarkan suara yang kamu dengarkan di tengah orang banyak.

Advertisement

Baca juga, Neflix lakukan ujicoba pengguna bisa matikan Fitur Still Watching 

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.