GadgetDIVA - Google baru meluncurkan fitur Privacy Screen baru untuk Google Drive pada perangkat Apple. Saat ini, fitur tersebut dapat dibuka dengan Touch ID dan Face ID. Jadi, kamu tidak perlu khawatir bakal ada yang buka Drivemu sembarangan.
Dengan fitur terbaru Privacy Screen ini memungkinkan file-file yang terdapat dalam Google Drive-mu disimpan lebih aman. Beberapa dokumen penting dan sensitif dapat dijauhkan dari pandangan mata. Untuk mengaktifkannya, kamu dapat memilih waktu dalam berbagai mode. Ada mode cepat yang akan meminta TouchID dan FaceIDmu ketika beralih ke aplikasi lain, lalu kembali ke Drive. Atau kamu juga bisa memilih waktu selamam 10 detik, 1 menit atau 10 menit agar tidak menganggu aktivitas multitasking yang sedang kamu lakukan.
Meskipun telah menggunakan FaceID dan TouchID, Privacy Screen ini tidak sepenuhnya aman. Google telah memperingatkannya dalam Settings bahwa fitur ini tidak melindungi notifikasi Drivemu, beberapa penggunaan Siri, file yang dibagikan dengan aplikasi File, foto yang dibagikan dengan aplikasi Foto dan fungsi lainnya.
Baca Juga
Advertisement
Menurut Digital Trends, Google pertama kali mengumumkan fitur ini bulan lalu. Namun, muncul sebagai bagian dari catatan pembaruan aplikasi iPhone, jadi sekarang seharusnya sudah tersedia secara luas. Tahun lalu, aplikasi Google Drive menawarkan perlindungan password. Namun, fitur tersebut akhirna ditarik.
Baca juga, pembaruan Apple permudah buka lockscreen tanpa FaceID
Baca Juga
Advertisement
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.