Kim Kadarshian Rilis Serial Spotify Original

Kim Kadarshian Rilis Serial Spotify Original
Kim Kadarshian Rilis Serial Spotify Original

GadgetDIVA - Spotify resmi umumkan kehadiran Kim Kadarshian’s The System: The Case of Kevin Keith, kemarin (3/10). Kim Kadarshian akan mengajamu untuk menyelami kisah Kevin Keith.

Kim Kadarshian’s The System: The Case of Kevin Keith ini merupakan sebuah serial Spotify Original. Serial ini akan dinarasikan oleh Kim Kadarshian bersama produser veteran kasus-kasus kejahatan, Lori Rothschild Anasaldi.

Dalam serial ini, Paradiva akan diajak untuk menyelami kisah Kevin Keith. Yakni, seorang pria yang dihukum karena pembunuhan atas tiga orang, dirinya berusaha selama hampir tiga dekade bersama keluarganya untuk membuktikan bahwa dirinya tak bersalah.

Advertisement

Dalam delapan episode, Kardashian dan Lori Rothschild Ansaldi akan bekerja sama dengan para penyelidik, ahli, dan banyak lagi untuk membahas kasus Keith yang rumit ini, mengungkap celah-celah kelemahan dalam cerita, dan menyoroti bagaimana sistem hukum tidak berfungsi. Dua episode pertama The System sudah tersedia untuk didengarkan, eksklusif hanya di Spotify. 

Kim Kadarshian

Serial Kim Kadarshian’s The System: The Case of Kevin Keith

Untuk mengetahui lebih lanjut terkait serial Kim Kadarshian ini, silakan kunjungi Resource Hub yang akan diperbarui setiap minggu selama serial ini berjalan. Di sini, kamu akan menemukan transkrip episode serta alat bantu visual, seperti salinan dokumen pengadilan dan bukti yang digunakan dalam persidangan asli, yang dirujuk di sepanjang podcast.

Advertisement

Kim Kadarshian

The System bermitra dengan dua organisasi untuk mendorong reformasi peradilan pidana ke dalam perbincangan di podcast ini. Color Of Change, organisasi keadilan rasial online terbesar di Amerika, akan memberikan lebih banyak lagi informasi tentang penghakiman yang salah dan hal-hal lain mengenai sistem peradilan pidana.

Selain itu, Spotify turut mendukung kegiatan Calling All Crows, sebuah organisasi yang menghubungkan dan memobilisasi penggemar musik untuk bergabung dengan gerakan untuk keadilan dan kesetaraan dengan membangun kesadaran, bertindak, dan bekerja secara kolektif untuk membawa perubahan sosial. Calling All Crows terus berinvestasi dalam kampanye ‘Unlocked Voices’ mereka, memperkuat platform dan kisah-kisah mereka yang terkena dampak penahanan massal.

Advertisement

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.